News  

DLH Kota Cimahi Rutin Lakukan Pemeriksaan Pohon, Begini Persoalannya

CIMAHI – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cimahi Lilik Setyaningsih menjelaskan, pohon juga punya penyakit kanker seperti manuasia. “Pohon juga punya penyakit kanker seperti manusia, seperti benjolan yang ada di manusia, akibatnya pohon tersebut mudah diserang hama, dengan ranting menjadi kering, daun-daunpun berguguran,” jelas Lilik, di kantornya, Selasa (12/7/2022).

Menurut Lilik, bila pohon tersebut yang terserang kanker itu  dibiarkan akan berbahaya, karena akibat digerogoti berbagai penyakit, daya kekuatan pohon tersebut akan menghilang dan cepat tumbang.

Dijelaskan, pihaknya  secara rutin telah melakukan identifikasi kesehatan pohon-pohon yang ditanam di aset milik Pemkot Cimahi, dan yang berpotensi akan membahayakan masyarakat.

Teknik cara mengindetifikasi pohon, oleh pihak DLH dilihat dari kondisi kesehatannya dapat dilihat dari dari atas permukaan tanah sampai ke atas, 

“Hanya kalau masalah akar pohon itu yang posisinya di bawah tanah, kami belum bisa mengindentifikasi, sebab kami belum mempunyai alatnya untuk mengindentifikasi akar tersebut,” tukas Lilik.

Maka dari itu, lanjut Lilik, bila hasil dari indentifikasi pohon tersebut di level 15, secara otomatis pohon tersebut harus ditebang atau dirobohkan,

“Terkecuali bila pohon tersebut dibawah level15 hal itu tetap dapat dipertahankan, untuk dirawat, dikasih obat, dikasih pupuk, untuk disehatkan,” imbuhnya.

Lain lagi bila ada bencana angin kencang dan hujan deras, banyak pohon-pohon yang bertumbangan, hal itu, kata Lilik,disebabkan cengkraman akar pohon dalam tanah tidak kuat.

“Banyak yang tumbang itu semua karena faktor alam, bukan karena penyakit kanker pohon,” ujarnya.

Hal yang sama diungkapkan  Amy Pringgo selaku  Kepala Bidang Tata Lingkungan DLH Kota Cimahi yang mengungkapkan, pihaknya sudah punya tim dokter pohon yang mampu mengindentifikasi, pohon mana yang berpenyakit dan pohon mana yang tidak berpenyakit.

Baca Juga :  Relawan Palabuhanratu Bersatu, Bagikan Paket Makanan Kepada Guru Ngaji

“Kita kan ada tim dokter pohon yang melakukan pemantauan setiap hari, terutama di jalan besar yang berisiko tinggi,” cetusnya.

Di samping itu, lanjut Amy, pihaknya juga sudah menyediakan asuransi kerugian bagi masyarakat yang terkena pohon tumbang.

Itupun lanjut Amy, pihaknya dengan dari pihak asuransi akan memverifikasi terlebih dahulu sebelum asuransi turun, apa saja kerusakannya yang terjadi dan akan dilakukan penyurveian terlebih dahulu. (Red).