Aris Permono Lantik Ketua PAW PRSI, di Saksikan Wakil Bupati Indramayu

Reporter Liputan Khusus

INDRAMAYU – Wakil Ketua I Bidang Organisasi Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Provinsi Jawa Barat,. resmi melantik Ketua Pengcab PAW PRSI Kabupaten Indramayu, bertempat di Kolam renang, Tirta Kencana, Indramayu, Senin (20/09/2021).

Disaksikan Lucky Hakim Wakil Bupati Indramayu, Aris Permono berpesan dalam sambutannya, agar PRSI Kabupaten Indramayu kedepan lebih maju lagi dan bisa melahirkan atlet yang handal.

Menurut Aris, meski ketua terpilih Kasam Yayha hanya melanjutkan tampuk kepemimpinan yakni PAW PRSI, tidak mustahil prestasi dapat diraih.

“Kami yakin, dengan dorongan wakil bupati yang masih muda dan millenial PRSI Indramayu dapat meraih prestasi yang jauh lebih baik,” tutur Aris.

Terlebih menurut Aris, militansi dan loyalitas Kasam Yahya ketua PRSI terpilih tidak diragukan lagi, seperti halnya dikutip dari pernyataan ketua KONI Indramayu.

“Semoga, bisa melahirkan atlet-atlet Aquatic untuk Jabar kedepan,” pungkasnya.

Tampak Wakil Ketua I Bidang Organisasi PRSI Jawa Barat, Aris Permono, M.Si (Kiri jas Hitam) foto bersama Lucky Hakim Wakil Bupati Indramayu, usai pelantikan PRSI di Kolam renang Tirta Kencana. Senin (20/09/2021).

Di tempat yang sama, Wakil Bupati Indramayu, Lucky Hakim juga berharap pada PRSI kepengurusan sekarang dapat bersinergi dengan pemerintah dan dapat menciptakan atlet-atlet baru berprestasi.

“Kalau sekarang ada 7 atlet dari Indramayu yang tampil di PON XX Papua, nanti PON berikutnya harus lebih banyak lagi,” pinta Wakil Bupati Indramayu.

Ia pun berharap agar PRSI yang terpilih sekarang dapat tetap melanjutkan visi dan misi KONI Indramayu, terlebih dengan target 10 besar di Porprov XIV tahun 2022 nanti. 

“Buktikan, saya harapkan bukan cuma juara Porpov, PON tapi juara olimpiade dari renang berasal dari kabupaten Indramayu,” pungkas dia.

Baca Juga :  340 Atlet dari 32 Cabor Siap Berlaga di Porprov XIV 2022, Begini Harapan Plt. Walikota Cimahi

Turut hadir dalam pelantikan PAW PRSI, Sekum PRSI Jawa Barat, Wakil Ketua I Bidang Organisasi PRSI Jawa Barat, Wakil Bupati Indramayu, Ketua KONI Indramayu dan Kadispora Indramayu. (Red). ***