Berita  

Bengkel Tambal Ban Motor di Palabuhanratu Hangus Dilumat si Jago Merah

SILAT JABAR – Kobaran api menghanguskan satu unit bangunan semi permanen bengkel tambal ban motor di Palabuhanratu Sukabumi.

Bangunan semi permanen bengkel tambal ban milik Dadang di Kelurahan Palabuhanratu Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten sukabumi, hangus dilumat si jago merah.

Komandan Pleton Pos Sektor 1 Palabuhanratu, Aceng mengatakan, peristiwa kebakaran terjadi pada Jumat malam sekitar pukul 21:02 WIB, (25/08/2023).

Dirinya menerima informasi itu dari masyarakat sekitar bengkel tambal ban tersebut melalui telepon kantor pemadam kebakaran pos sektor 1 Palabuhanratu.

Baca Juga :  Respon Cepat, Aparat Datangi Lokasi Tambak Udang di Karangpapak yang Dikeluhkan Warga

Masih kata Aceng, kejadian kebakaran terjadi di Kampung Cempaka Putih RT 04 RW 11 kelurahan/kecamatan Palabuhanratu.

“Maka dari itu saya beserta anggota dengan sigap langsung bergerak menuju lokasi kebakaran yang  berlokasi di Kampung tersebut dengan menerjunkan 2 unit mobil pemadam kebakaran dan 1 unit mobil penyelamatan,” ungkapnya.

Baca Juga :  Pengelola Pantai Cibangban Cisolok Berupaya Terus Berikan Kenyamanan dan Keamanan yang Terbaik untuk Wisatawan

Aceng menambahkan dalam peristiwa kebakaran itu tidak ada korban jiwa, hanya saja bangunan bengkel dengan luas area 20×6 m² hangus tidak tersisa beserta barang onderdil seperti ban motor yang ada di dalamnya.

“Untuk kerugian materil ditaksir kisaran Rp80 jutaan,” katanya.

Masih kata Aceng, untuk penyebab kebakaran dirinya belum mengetahui secara pasti api itu berasal dari mana.

“Kita serahkan kepada pihak yang berwajib untuk proses penyelidikannya,” pungkasnya.

Baca Juga :  Belasan Pelajar SMP Asal Sukalarang di Gelandang Ke Polsek Palabuhanratu karena Kedapatan Membawa Sajam

Beruntung dalam waktu sekitar 32 menit setelah petugas damkar pos sektor 1 Palabuhanratu datang, api berhasil dipadamkan.***

Rep: Wahyu Hidayat

error: Content is protected !!