Audisi Putri Nelayan Kabupaten Sukabumi di Bekali Materi Hukum

Peserta Audisi putri Nelayan, saat sesi dialog interaktif dengan Kapolsek Cisolok, di Hotel Desa Resort, Cikakak, Kamis(12/3)

Reporter : Sopandi

Sukabumi, Silatjabar.com,- Perhelatan Hari Nelayan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, puncaknya jatuh pada 6 April 2020. Rangkaian acara sudah di mulai sejak awal Pebruari 2020 lalu.

Pelaksanaan Audisi Bertempat di Hotel Desa Resort Kecamatan Cikakak, kabupaten Sukabumi. Dalam acara Audisi tersebut, Kapolsek Cisolok Polres Sukabumi Fery Poloso, SH., Memberikan Materi Kepada Peserta Putri Nelayan Kabupaten Sukabumi Tahun 2020, Kamis(12/3).

Baca juga :

Audisi pemilihan Putri Nelayan ini, merupakan momen yang sangat di tunggu, kata dia, sebab Putri Nelayan merupakan sosok penting dalam perhelatan upacara adat yang akan di gelar pada puncak acara nanti.

Menurutnya, pemberian materi dilaksanakan guna memberikan wawasan dan ilmu sebagai putri Nelayan, setelah kedepannya di pilih menjadi Putri Nelayan Kabupaten Sukabumi.

Kapolsek Cisolok Polres Sukabumi, menyampaikan materi diantaranya, sebagai Putri Nelayan harus mempunyai Inspirasi, wawasan yang Luas dan di harapkan mengerti aturan Kepolisian.

Minimal aturan Lalu lintas, mengerti dasar Negara, jangan terlibat dalam Perkara Pidana dalam bentuk apapun, kata dia. Serta jangan sampai menjadi korban penipuan, jaga norma agama , budaya Bangsa, perluas wawasan dan Ilmu, dari segi apapun demi masa depan.

“Bisa memperkenalkan pergerakan Lalu lintas, siapapun bisa menjadi duta keselamatan berlalu lintas. Kecelakaan lalu lintas banyak disebabkan berbagai faktor. Terutama anak dibawah umur atau anak sekolah, kalau bisa jangan membawa motor. Namun bisa diantar ataupun naik Kendaraan Umum,” tandas dia.

Baca Juga :

Baca Juga :  BookTrib’s BookBites: Thrills, Chills, Intrigue and Helping Children Learn

Lebih lanjut, Kapolsek mengajak, pihaknya untuk mengunakan media sosial dengan bijak dan baik. Karena, ada Undang -Undang ITE Yang menangani Kasus Medsos. “Hindari pergaulan bebas Narkoba, Lem, Komik, dan lainnya,” Ajaknya.

Masih katak dia,  untuk Pemilihan Putri Nelayan Kabupaten Sukabumi Tahun 2020, Saat ini, di ikuti oleh kurang lebih 30 Orang dari wilayah I Palabuhanratu.***